Rabu, 04 Januari 2012

Utama » Minahasa Tenggara

LSM-MTCW Dukung Usulan Pemanggilan Ketua DPRD oleh BK

Revel Maliangkay   |   3 November 2011 – 10:35 WITA
Terkait Bantuan Beasiswa
Ratahan MTC – Sekretaris Minahasa Tenggara Corruption Watch (MTCW) Jefry Oding Rantung, dan Sekretaris LSM Manguni Makasiow Angli Pangau, mendukung usulan Wakil Bupati Drs Jeremia Damongilala MSi kepada Badan Kehormatan (BK) untuk memanggil Ketua DPRD Mitra terkait dengan bantuan beasiswa Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra).
Menurut kedua aktivis Mitra ini, Sebagai bagian masyarakat Mitra mensuport, bahkan jika perlu akan melayangkan surat protes ke BK DPRD Mitra. “Jika ada indikasi pelanggaran atas mekanisme dan Tupoksi oleh Ketua Dewan, kami mendesak Badan Kehormatan Lakukan pemeriksaan atas dugaan pelanggaran ini,” ujar keduanya.
Rantung dan Pangau meminta agar BK menyeriusi masalah ini. Lantaran sangat tidak layak jika oknum Ketua Dewan masuk pada wilayah eksekutif. “Kalau bukan pada wilayah budgeting dan legislasi, dewan tak harus intervensi. Apalagi penyaluran bantuan. Jika ada kesalahan, barulah dewan meminta klarifikasi dari pengelolahnya,” tandas mereka.
Informasi yang diperoleh manadotoday, Ketua Dewan sering berada di kantor PPKAD. “Bagi kami jika info benar, maka ini suatu tindakan kurang terpuji,” ketus keduanya.
Sementara itu, Ketua Dekab Mitra Tony Lasut AM TM, belum bisa dikonfirmasi mengenai masalah ini. Begitu juga dengan ketua BK Meldy Untu. (vel)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar